Brigadir Deri arwana Laksanakan Sambang dan memberikan himbauan kamtibmas kepada warga Desa Pasirsalam

    Brigadir Deri arwana Laksanakan Sambang dan memberikan himbauan kamtibmas kepada warga Desa Pasirsalam

    ‎‎Pasirsalam - Senin (012 Januari 2026) –Jam 08.00 wib/selesai Dalam upaya memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat serta menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif, anggota Polri dari Polsek Singaparna, Brigadir Deri Arwana memberikan himbauan kamtibmas kepada warga di Desa pasirsalam, Kecamatan Mangunreja, Kabupaten Tasikmalaya.

    ‎Dalam kegiatan sambangnya, Brigadir Deri Arwana menyusuri berbagai titik di wilayah desa, berinteraksi langsung dengan masyarakat, dan menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan lingkungan, kewaspadaan terhadap tindakan kriminal, serta pentingnya menjaga kerukunan antarwarga.
    ‎"Keamanan bukan hanya menjadi tanggung jawab Polri, tetapi merupakan tanggung jawab bersama. Kami mengajak masyarakat untuk lebih peduli dan proaktif dalam menjaga lingkungan masing-masing, agar tidak terprovokasi isu isu negatif. Jika ada aktivitas mencurigakan, segera laporkan ke pihak berwenang agar bisa segera ditindak lanjuti, " ujar Brigadir Deri Arwana kepada warga yang ia temui.

    ‎Selain memberikan himbauan, Brigadir Deri Arwana  juga mendengarkan secara langsung berbagai keluhan dan aspirasi dari warga terkait permasalahan keamanan yang mereka hadapi. Beberapa warga mengeluhkan maraknya aksi kenakalan remaja di malam hari serta kurangnya penerangan jalan di beberapa titik desa.

    ‎Salah seorang warga kp.Pasirgoong desa.Pasirsalam , rohmadi (71) Selaku masyarakt  desa.pasirsalam. menyampaikan apresiasinya terhadap kehadiran pihak kepolisian yang turun langsung ke lapangan. "Kami merasa senang dan lebih tenang dengan adanya sambang dari pihak kepolisian. Harapan kami, kegiatan seperti ini terus dilakukan agar masyarakat merasa lebih diperhatikan dan dilindungi, " ungkapnya.

    ‎Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan yang lebih erat antara masyarakat dan pihak kepolisian, serta tercipta suasana aman, tertib, dan harmonis di Desa Pasirsalam dan sekitarnya.

    polrestasikmalaya
    Tasikmalaya.

    Tasikmalaya.

    Artikel Sebelumnya

    Ngopi di Tengah Sawah, Polisi dan Desa Satukan...

    Artikel Berikutnya

    BHABINKAMTIBMAS DESA WAKAP BRIPKA EPIT,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura
    TNI Raih Predikat A (Pelayanan Prima) pada Penyelenggaraan Pelayanan Publik Tahun 2025
    Dua Pengusaha Djunaidi Nur dan Aditya Simaputra Divonis Penjara Kasus Korupsi Suap Hutan Inhutani V

    Ikuti Kami