Polsek Salopa Polres Tasikmalaya melaksanakan kegiatan monitoring penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahun Anggaran 2025 sebagai bentuk kehadiran Polri dalam memastikan program pemerintah berjalan aman, tertib, dan tepat sasaran. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Senin, 15 Desember 2025, mulai pukul 10.00 WIB hingga selesai, bertempat di Aula Desa Mandalawangi, Kecamatan Salopa, Kabupaten Tasikmalaya.
Kegiatan monitoring dilaksanakan oleh Bhabinkamtibmas Polsek Salopa Desa Mandalawangi, Briptu Gugum I.G. Dalam pelaksanaannya, BLT Dana Desa TA 2025 disalurkan kepada 60 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dengan masing-masing KPM menerima bantuan sebesar Rp600.000, -. Penyaluran bantuan berlangsung tertib dan lancar dengan tetap memperhatikan ketertiban serta kenyamanan masyarakat.
Dalam kegiatan tersebut, Bhabinkamtibmas tidak hanya melakukan pengamanan dan pengawasan jalannya penyaluran BLT DD, tetapi juga melaksanakan pengaturan untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan masyarakat yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas. Selain itu, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan himbauan kepada warga agar bijak dalam menggunakan media sosial serta tidak mudah terprovokasi oleh berita bohong atau hoaks yang dapat mengganggu stabilitas keamanan dan ketertiban.
Melalui kegiatan tatap muka dan sambang, Bhabinkamtibmas turut menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada masyarakat agar senantiasa menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan kewaspadaan, serta mempererat kebersamaan dan kerukunan antarwarga. Kegiatan ini sekaligus menjadi sarana untuk menampung aspirasi dan masukan dari masyarakat terkait situasi kamtibmas di wilayah Desa Mandalawangi.
Kapolsek Salopa, AKP Kadarusman, menyampaikan bahwa kegiatan monitoring penyaluran BLT DD ini merupakan wujud komitmen Polri dalam mendukung program pemerintah serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Dengan kehadiran Polri di tengah masyarakat, diharapkan dapat mempererat hubungan emosional, memperkuat silaturahmi, serta menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, lancar, dan kondusif. Polsek Salopa akan terus berupaya hadir dan berperan aktif dalam setiap kegiatan masyarakat guna menjag

Updates.